Filosofi
Tujuan kami
"Perusahaan dan karyawan yang melayani dunia"
Di sepanjang masa, peran karyawan dan bisnis yang diakui sangat penting bagi masyarakat tak lekang dalam ingatan publik.
Kami berupaya hadir memenuhi kebutuhan masyarakat dan siap membantu masyarakat dunia.
Ishida selalu mendengarkan suara pelanggan di seluruh dunia, bekerja untuk mengantisipasi kebutuhan mereka yang selalu berubah, dan turut berkontribusi pada kesejahteraan mereka dengan hanya menyediakan produk dan layanan yang berkualitas tertinggi.
Filosofi perusahaan
“Baik bagi semua orang"
Di Ishida, staf dan perusahaan telah tumbuh dan berkembang bersama, serta telah berupaya keras memuaskan pelanggan, mendapatkan kepercayaan mereka, dan mengembangkan hubungan yang sejahtera.
Pedoman perilaku
“Satu pikiran": Apabila menyatukan pikiran, Anda dapat mencapai apa pun
Kami telah membangun organisasi tempat semua orang dapat menggabungkan kekuatan dan memberikan yang terbaik untuk tujuan bersama, berdasarkan rasa saling menghormati dan komunikasi yang jelas.
“Tiga Aktualitas”: mengunjungi lokasi aktual, mengamati kondisi aktual, memahami fakta aktual
Kami selalu menekankan pentingnya manajemen berdasarkan realitas; untuk mengidentifikasi sifat asli segalanya dari sudut pandang yang objektif. Dengan pendekatan ini kami dapat memenuhi harapan para pelanggan dan masyarakat secara keseluruhan.
“Kecepatan! Kecepatan! Kecepatan!" - Lebih baik adalah lebih baik dari yang terbaik
Agar dapat menyesuaikan diri dengan perubahan di dunia, sangat penting bagi kami untuk terus-menerus mengasah keahlian kami sendiri dan mempertahankan hubungan kami dengan klien.
Untuk itu, kami selalu berupaya untuk bertindak cepat dan tepat.
“Gabungan pengetahuan dan etika" - Keahlian dengan sisi manusiawi
Di Ishida kami meyakini sama pentingnya menjadi anggota masyarakat yang dihormati dan tepercaya, dengan menjadi profesional di bidang masing-masing.
Bergerak maju setiap hari: “Di mana kemauan, di situ ada jalan"
Kami ingin terus melangkah dengan mantap ke depan menuju impian dan tujuan kami, dengan gairah dan ambisi, selangkah demi selangkah setiap hari.